Propertynbank.com – Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) dan PT. Primahotel Manajemen Indonesia lakukan groundbreaking d’primahotel Nusantara di Ibu Kota Nusantara pada Rabu (25/9/2024). Acara ini dihadiri dan diresmikan secara langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi). Ia mengungkapkan, “Saya melihat prospek bisnis di Nusantara ini sangat terbuka lebar, hari ini d’primahotel Nusantara hadir menyajikan pilihan akomodasi di Nusantara,” ujar Jokowi.
Dalam kesempatan yang sama, dilakukan juga Penandatangan Perjanjian Pemanfaatan Tanah Pengalokasian Lahan Aset Dalam Penguasaan Otorita IKN dan Akta Notariil Perjanjian antara Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) dan PT. Primahotel Manajemen Indonesia.
Konsep d’primahotel Nusantara
Mengusung tema Modern Nusantara yang selaras dengan keindahan lingkungan alam, d’primahotel Nusantara dibangun di atas lahan seluas 4.600 meter persegi dan menyediakan 154 kamar, meeting room, serta Walea Resto.
Baca Juga : Teknologi Mobox di IKN Raih Rekor MURI Bangun Rusun Tercepat
“Di atas tanah d’primahotel Nusantara ini merupakan wujud transformasi d’primahotel Nusantara sebagai salah satu grup hotel lokal yang membawa perubahan di kota masa depan dengan perspektif baru,” ujar Frans Wantono selaku Presiden Komisaris PT. Primahotel Manajemen Indonesia.
d’primahotel Nusantara adalah bagian dari jaringan hotel lokal yang telah berkembang sejak tahun 2013 dan memiliki 19 hotel yang tersebar di seluruh Indonesia, yakni Jakarta, Tangerang, Surabaya, Bandung, Medan, Makassar, Balikpapan, Bintan, dan Bali.
d’primahotel Nusantara merupakan salah satu dari lima groundbreaking yang diresmikan Presiden RI di rangkaian groundbreaking ke 8 ini dengan investasi mencapai Rp. 100 Miliar. Pada groundbreaking kali ini, total estimasi keseluruhan nilai investasi yang masuk mencapai Rp 1,57 Trilliun, di mana nilai ini diperoleh dari gabungan investasi yang melibatkan satu investor asing murni, dua kemitraan asing, dan dua investor domestik.
Baca Juga : PT Makmur Berkah Hotel Bangun Marriott International di IKN
Berkaitan dengan hal tersebut, Staf Khusus Kepala Otorita IKN Bidang Komunikasi Publik Troy Pantouw menyampaikan, “Kami berharap pembangunan d’primahotel Nusantara dapat menjadi salah satu landmark di Nusantara sekaligus mendukung visi dan misi besar pemerintah dalam pembangunan Nusantara,” tutupnya.
Resmikan Teras Hutan
Sebelumnya, juga dilakukan peresmian Teras Hutan Ibu Kota Nusantara pada Rabu (25/09/2024). Jokowi mengatakan, berinvestasi di IKN sama dengan membeli masa depan. “Kalau Plataran sudah masuk (berinvestasi), saya yakin yang lain akan ikut berinvestasi,” ujarnya.
Dalam kesempatan yang sama, dilakukan Penandatangan Perjanjian Pemanfaatan Tanah Pengalokasian Lahan Aset Dalam Penguasaan Otorita IKN dan Akta Notarill Perjanjian antara Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) dan PT Plataran Boga Rasa.
Dengan mengusung konsep Trail of Sister Parks, Teras Hutan Ibu Kota Nusantara terletak di area dan jalan utama Sumbu Barat yang strategis akan mewujudkan Venue & Dining yang mengedepankan alam dan kearifan lokal Nusantara dan Kalimantan Timur, dibalut dengan sentuhan khas Plataran dalam kerangka mendukung IKN sebagai kota hutan berkelanjutan.
Baca Juga : Bina Karya dan Agung Podomoro Land Sinergi Bangun Hunian di IKN
Tahap awal Investasi akan dibangun di area 1A Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) sebagai investasi pembuka dengan rencana luas bangunan antara 1500 sampai dengan 2000 meter persegi.
Mengenai pembangunan tahap awal ini, Founder dan CEO Plataran Yozua Makes mengatakan, “Keberadaan Plataran di IKN adalah sebagai bagian dari optimisme Indonesia dalam mendukung Nusantara serta menegaskan Nusantara bukan hanya sekedar ibu kota, tetapi ibu kota dengan masyarakat, kebudayaan, dan pusat pemerintahan yang hidup serta didukung oleh infrastruktur ekosistem pendukung yang dinamis dan suportif.”
Teras Hutan Ibu Kota Nusantara adalah salah satu dari lima groundbreaking yang diresmikan Presiden RI di rangkaian groundbreaking ke 8 ini dengan investasi mencapai Rp. 25 Miliar. Pada groundbreaking kali ini, total estimasi keseluruhan nilai investasi yang masuk mencapai Rp 1,57 Trilliun, gabungan investasi yang melibatkan satu investor asing murni, dua kemitraan asing, dan dua investor domestik.
Sumber : Telan Investasi Rp 100 Miliar, d’primahotel Nusantara Mulai Dibangun